Search for collections on

Selamat Datang di Repositori Universitas Abdurrab

KONSEP DIRI GENERASI Z PENGGUNA APLIKASITIK TOK DI KABUPATEN ROKAN HULU

Nurul, Mustaqimmah (2021) KONSEP DIRI GENERASI Z PENGGUNA APLIKASITIK TOK DI KABUPATEN ROKAN HULU. Medium Jurnal Ilmiah Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Islam Riau, 9 (2). pp. 148-166. ISSN 2615-1308

[img] Text
jurnal gen z.pdf

Download (326kB)

Abstract

Konsep Diri merupakan pandangan dan sikap individu terhadap diri sendiri. Pandangan diri terkait dengan dimensi fisik, karakteristik individual, dan motivasi diri. Tujuan penelitian ini dilakukan adalah untuk mengetahui konsep diri Generasi Z Pengguna Aplikasi Tik Tok di Kabupaten Rokan Hulu. Penelitian ini menggunakan teori Looking Glass Self dengan tiga indikator sebagai pisau analisis. Penelitian ini menggunakan metode Kualitatif Deskriptif dengan mewawancarai 5 orang informan yaitu Generasi Z dengan rentang umur 11 hingga 23 tahun.Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa konsep diri generasi Z di Kabupaten Rokan Hulu adalah Konsep Diri Positif. Penelitian ini mengungkap bahwa generasi Z di Kabupaten Rokan Hulu memanfaatkan platform tiktok sebagai alat untuk mendapatkan ketenaran dengan cara viral di media sosial, menjadi media promosi yang efektif. Adapun cerminan diri yang dirasakan antara lain yaitu kepuasan menerima respon positif, menerima pujian secara wajar, menerima kritikan dan saran dengan terbuka, dan mau memperbaiki diri kerah yang lebih baik.

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Teknik > S1-Ilmu Komunikasi
Depositing User: Nurul Mustaqimmah
Date Deposited: 01 Feb 2024 02:45
Last Modified: 01 Feb 2024 02:45
URI: http://repository.univrab.ac.id/id/eprint/23

Actions (login required)

View Item View Item